Hari Pertama Vaksinasi Lansia Maraton di Posyandu Kedungmaling

26 Oktober 2021
Dibaca 170 Kali
Hari Pertama Vaksinasi Lansia Maraton di Posyandu Kedungmaling

Menindaklanjuti instruksi Bupati Mojokerto, Pemdes Kedungmaling bekerjasama dengan UPT Puskesmas Sooko melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 masal. Kali ini menyasar para lansia (lanjut usia) yang sama sekali belum tervaksin. Diagendakan selama 4 hari, 25 – 28 Oktober 2021. 4 Posyandu sasaran yang belum melaksanakan kegiatan vaksinasi.

Hari ini berlangsung di Posyandu Mawar lingkungan RW 02 Desa Kedungmaling, Kec. Sooko, Kab. Mojokerto. Kegiatan yang sempat ‘molor’ dari yang dijadwalkan. Baru pada jam 09.00 WIB dapat dilaksanakan. Sedianya dijadwalkan pada jam 08.00 WIB. Hal ini disebabkan petugas Puskesmas juga melayani kegiatan serupa di desa yang lain.

Edy Prabowo Kades dan Suwarno Kadus I ikut memantau jalannya pelaksanaan. Antusiasme masyarakat cukup baik. Hal ini disebabkan dekatnya lokasi pelaksanaan dengan domisili warga. Tak lupa peran serta aktif dari para kader Posyandu Mawar yang ikut memotivasi. Sebagaimana pada umumnya, keterlibatan para lansia masih rendah. Disebabkan beberapa hal diantaranya adalah phobia terhadap jarum suntik. Meski setelah melaksanakan vaksinasi, mereka bilang, “Gak kroso blas!”. Tidak terasa sama sekali.

Nah, pengalaman di atas memang perlu digetoktularkan kepada yang lain. Agar rasa takut atau waswas dapat ditepis.

 

Giat hari pertama ini ditutup tepat jam 11.00 WIB. Sebanyak 26 orang lansia berhasil tervaksin dosis pertama. Adapun vaksin jenis vaksin yang digunakan adalah Pfizer. Sementara itu untuk yang non-lansia sebanyak 38 orang. Berikutnya untuk hari ke-2 akan dilaksanakan di Posyandu