Operasi Pasar Cukai Ilegal Bupati Mojokerto Di Pasar Kedungmaling
Rombongan dr. Hj. Ikfina Fahmawati, M.Si., Bupati Mojokerto pagi ini, Rabu (21/12) telah melaksanakan inspeksi mendadak di Pasar Kedungmaling, Kec. Sooko, Kab. Mojokerto. Hadir bersama rombongan adalah Kepala Kejaksanaan Negeri Mojokerto bersama pejabat Kantor Bea Cukai Kab. Sidoarjo. Ikut mendampingi jajaran Muspika Sooko yang dipimpin oleh Camat Masluchman, M.Si., serta Pemdes Kedungmaling yang dipimpin oleh Edy Prabowo Kades.
Kurang lebh selama 45 menit Bupati Mojokerto berkeliling di pasar. Mendatangi beberapa toko kelontong yang menjual utamanya rokok. Dalam kesempatan tersebut, Bupati bersama Pejabat Bea Cukai mengecek stok rokok yang dimiliki oleh para pedagang. Sebagaimana agenda operasi pasar kali ini yaitu Operasi Pasar Bersama Dalam Rangka Pemberantasan Barang Kena Cukai Ilegal.
Untuk diketahui bahwa saat ini jajaran Pemkab Mojokerto tengah 'memerangi' peredaran rokok tanpa cukai. Hal ini sangat merugikan. Dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 192/PMK.010/2021 tentang Tarif Cukai. Dimana produsen rokok yang diedarkan kepada khalayak termasuk ilegal bila:
- Rokok polos atau tanpa dilekati pita cukai,
- Rokok dengan pita cukai palsu,
- Rokok dengan pita cukai bekas pakai,dan
- Rokok dengan pita cukai berbeda.
Hal tersebut di atas juga disampaikan kepada para pemilik lapak/toko kelontong. Ditunjukkan juga bagaimana cara mengenali cukai ilegal/palsu pada kemasan rokok. Dengan lamp detector dipraktikkan bagaimana cukai rokok akan terdeteksi legal atau ilegal. Cara edukasi seperti ini diharapkan bisa ditularkan kepada para pedagang lainnya.
Dalam kesempatan ini tak lupa Ikfina Bupati menyapa para pedagang kebutuhan pokok lainnya. Memantau harga-harga kebutuhan rumah tangga jelang Hari Natal dan Tahun Baru. Seperti biasanya pula, beberapa pedagang langsung curhat atas kondisi pasar kepada beliau.
Tepat jam 07.45 WIB rombongan meninggalkan Pasar Kedungmaling untuk meneruskan kegiatan serupa di Pasar Dlanggu.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin