3 Agenda Pokok Musyarah Desa Di Akhir Januari 2022

30 Januari 2022
Dibaca 220 Kali
3 Agenda Pokok Musyarah Desa Di Akhir Januari 2022

Diiringi gerimis dan angin sepoi-sepoi, Sabtu (29/1) malam ini telah dilangsungkan kegiatan Musyawarah Desa di Pendopo Balai Desa Kedungmaling, Kec. Sooko, Kab. Mojokerto. Mengusung 3 agenda pokok penting diantaranya adalah:

  1. Tukar Menukar Tanah Kas Desa.
  2. Pelaksanaan Pembangunan TPS3R.
  3. Serap Aspirasi Wakil Ketua DPRD Kab. Mojokerto.

Kegiatan malam ini dihadiri oleh Pemerintah Desa Kedungmaling, BPD, LPM, TP PKK, Ketua RT/RW, PS. Harimau, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Tak ketinggalan Pelda Miftahul Rahman (Koramil 0815/03) serta Aipda Bayu Tedra (Bhabinkamtibmas Polsek Sooko). Sementara itu sebagai nara sumber adalah Murjoko, SH. MH. (Sekcam) yang mewakili Camat Sooko, Hj. Setia Pudji Lestari, SE., M.Si. (Wakil Ketua DPRD Kab. Mojokerto), serta Edy Prabowo, SH. (Kades Kedungmaling).

Kegiatan dibuka pada jam 20.15 WIB yang diawali dengan menyanyikan lagu ‘Indonesia Raya’ dan doa. Selanjutnya disambung langsung dengan sambutan oleh Ketua BPD serta paparan dari para nara sumber.

Dalam sambutannya, Miftakhul Arifin Ketua BPD Kedungmaling menyampaikan beberapa hal antara lain:

  1. Musyawarah tentang Tukar Menukar Tanah Kas Desa serta Pelaksanaan Pembangunan TPS3R tentang pembangunan dan dampak lingkungan untuk dibahas agar bisa memberi kontribusi positif bagi desa.
  2. Serap Aspirasi Wakil Ketua DPRD Kab. Mojokerto dimana warga bisa langsung menyampaikan usulan kepada beliau.
  3. Pada intinya melalui Musdes ini agar BPD bisa bersinergi dengan Pemdes agar tercipta Pemerintahan Desa yang harmonis dan kondusif bagi pembangunan Desa Kedungmaling.
  4. Bahwa Musdes ini adalah Musdes bersama yang melibatkan seluruh Ketua RT/RW sebagai ujung tombak pemerintahan desa.

Berikutnya adalah paparan dari Camat Sooko diwakili oleh Murdjoko selaku Sekcam Sooko. Beliau menyampaikan beberapa hal penting:

  1. Tukar menukar tanah kas desa hendaknya diiringi dengan pengadministrasian yang baik,  sehingga apabila di kemudian hari ada ketidaksesuaian dapat mengecek bukti-bukti administrasi yang ada,
  2. Permufakatan dilaksanakan agar semua masyarakat Kedungmaling mengetahui bahwa semua yang dilakukan oleh Pemdes Kedungmaling saat ini untuk kemaslahatan warga.
  3. Agar segera mengusulkan baik yang setengah terealisasi maupun yang telah berulangkali diusulkan lewat SIPD. Agar tahun ini bisa direalisasikan utamanya hal yang paling urgen termasuk di dalamnya TPS3R karena dekatnya dengan pusat perdagangan.
  4. Pemerintah Kecamatan Sooko selalu mendukung setiap upaya untuk memakmurkan desa.

Nara sumber ke-dua adalah Edy Prabowo Kades. Beliau banyak menyampaikan poin-poin penting diantaranya adalah:

  1. Ada 3 agenda disebabkan agar lebih praktis.
  2. Agenda pertama dibahas agar benar-benar mengacu kepada aturan-aturan hukum yang berlaku.
  3. Tanah kas desa sebagai pengganti Lapangan Desa yang digunakan untuk Pasar Rakyat Kedungmaling. Edy Prabowo sebagai penerus harus mengetahui dan memahami dasar hukum yang ada. Karena tidak ketidaktahuan untuk merekonstruksi di awal pemerintahan. Saat itu Kabag Hukum, DPMD, Kecamatan, Disperindag, BPD dan Bu Puji diundang pada 31 Maret 2021.
  4. Proses tukar menukar terjadi pada akhir Desember 2017. Persetujuan Gubernur Jatim turun. Bila sampai akhir tahun maka oleh panitia yang dibentuk disepakati dicairkan dg luas 1.3 Ha. Tanah itu diganti Pemkab lewat Disperindag dengan tanah 1260 m2 ditambah biaya administrasi guna pengurukan dan perataan sebesar 460 juta rupiah
  5. Pelaksanaan Pembangunan TPS3R insyaallah paling lambat akhir April 2022. Berikutnya akan disosialisasikan lebih lanjut. Bahwa sampah sudah menjadi masalah agar segera diselesaikan. Tentu untuk menyelesaikan akan membuka lapangan kerja baru. Untuk itu kita harus mengerjakan. Pembangunan TPS3R diusulkan lewat DAk. 334 juta bersumber dari APDKab. Dulu TPK adalah PUPR. Tapi saat ini dilakukan dengan swakelola untuk itu harus dibentuk KSM dengan jumlah 7 orang dengan minimal 1 orang perempuan. Pelindung Kades. Pembina Ketua BPD. Sementara itu, untuk Ketua dan Bendahara masing diusulkan oleh beliau adalah Yudi Irawan (Ketua LPM Desa Kedungmaling) dan Kevin Krisdayanto (Anggota LPM). Diusulkan dengan pertimbangan karena telah terbukti membawa hasil-hasil yang telah sukses dilaksanakan dan pertanggungjawabannya. Diantara proyek-proyek yang telah ditangani adalah: jembatan RT 05, saluran air/drainase sawah di RW 01 (APBD Prov. Jatim),  gorong-gorong di RT 09 (Kemnaker), rehabilitasi kantor pelayanan dan pendopo balai desa Kedungmaling (BK 2021). Terakhir adalah jembatan penghubung di RT 21 dengan Dusun Dawung Desa Gemekan (Kemnaker) serta jembatan di RW 04 yang rusak terkena eskavator saat pembersihan Kali Grujug.
  6. Setelah 25 Januari 2022 saat penyerahan 4 SHM kepada Pemdes Kedungmaling, beliau langsung berkomunikasi dengan Hj. Setia Pudji L. selaku Wakil Ketua DPRD Kab. Mojokerto sekaligus warga Kedungmaling untuk ikut mengawal pengajuan Bantuan Kabupaten (BK) untuk rehabilitasi mushola dan rumah tukang kebun.
  7. Bantuan beliau cukup signifikan atas beberapa pembangunan fisik yang berhasil diperoleh Pemdes Kedungmaling.

Agenda terakhir serap aspirasi oleh Hj. Setia Pudji L. Beliau menyampaikan 4 hal penting yaitu:

  1. Insyaallah tahun 2022 akan terealisasi pengaspalan jalan di RW 06 dan RW 08. Hal tersebut merupakan Pokir yang telah beliau sampaikan sebagai anggota DPRD Kab. Mojokerto
  2. ‘Mengawal’ rekomendasi Surat Hak Milik (SHM) tanas Desa Kedungmaling ke Bupati Mojokerto agar segera turun.
  3. Pengembangan magot yang diemban merupakan salah satu kegiatan andalan beliau sebagai anggota DPRD Kab. Mojokerto.
  4. Terwujudnya taman kuliner bekas pasar lama diharapkan dapat dijadikan ikon Kecamatan Sooko karena saat ini terlihat kumuh agar bisa direalisasikan pada tahunke  2023.

Dalam sesi serap aspirasi, 5 orang peserta yang hadir menyampaikan pertanyaan, usulan, serta saran. Baik yang ditujukan kepada Hj. Setia Pudji maupun Edy Prabowo Kades. Semua pertanyaan, usulan, serta saran ditanggapi positif oleh beliau. Bahkan secara mengejutkan Hj. Setia Pudji langsung merespons 'todongan' dari salah satu hadirin dengan memberikan bantuan alat musik (terbang) senilai 2 juta rupiah. Sementara untuk yang lain beliau tetap siap mengawal apa yang telah dan akan diupayakan oleh Pemdes Kedungmaling.

Sebelum menutup acara, Edy Prabowo menyampaikan satu hal penting. Utamanya kepada para Ketua RT/RW bahwa Desa Kedungmaling di tahun 2022 ini terpilih untuk mewakili Kecamatan Sooko di tingkat kabupaten. Oleh karena itu diharpkan dukungan serta partisipasi aktif masyarakat. Termasuk di dalamnya akan semakin banyak kegiatan gotong-royong yang akan diagendakan.

Alhamdulilah waktu menunjukkan jam 10.50 WIB saat Musdes berakhir. Harapan besar bahwa kegiatan malam ini dapat memberi suntikan semangat bagi Pemerintahan Desa Kedungmaling untuk merealisasikan harapan-harapan yang telah disemai.